• Jelajahi

    Copyright © Media Bhayangkara News
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kanit Binmas Polsek Gianyar Penyuluhan dan Sosialisasi di Sekolah Dasar

    Redaksi
    Kamis, 25 Juli 2024, Juli 25, 2024 WIB Last Updated 2024-07-25T04:20:49Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini


    GIANYAR - Kanit Binmas Polsek Gianyar AKP I Ketut Widiartha, S.H. melaksanakan kegiatan penyuluhan dan Sosialisasi tentang disiplin, stop bullying terhadap siswa siswi SD Negeri 2 Abianbase, Kelurahan Abianbase Kecamatan Gianyar, Kamis (25/07/2024) pagi.


    Kegiatan penyuluhan dan sosialisasi ini di masa pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) dengan materi peninggkatan disiplin dan Stop Bullying.


    Materi yang ditekankan oleh Kanit Binmas Polsek Gianyar yakni Bullying dimana hal tersebut lantaran belakangan ini di beberapa tempat bahkan sampai viral di media sosial maraknya aksi Bullying yang berujung perundungan sering terjadi di lingkungan sekolah.


    Kapolsek Gianyar Kompol I Nyoman Sukadana, S.E. mengatakan bahwa Polsek Gianyar terus mengoptimalkan fungsi Pembinaan Masyarakat melalui Unit Binmas dam Bhabinkamtibmas untuk Cegah dan Stop Aksi Bullying.


    "Tujuan pembinaan kepada pelajar SD agar para siswa tidak terpengaruh dan melakukan kegiatan yang mengarah ke pelanggaran hukum serta sosialisasi perundungan atau Bullying agar para pelajar disiplin di rumah dan di sekola" terang Kapolsek.


    Selain itu hal ini untuk membentuk karakter siswa dengan menanamkan sopan santun dan perangai yang baik, agar sekolah juga menerapkan dan belajar komunikasi dengan menggunakan bahasa yang baik kepada Guru dan teman-temannya.


    Edukasi Penyuluhan Stop Bullying menekankan agar para pelajar menghentikan segala bentuk penghinaan dan perlakuan buruk yaitu saling mengolok-olok sesama teman atau siswa yang dapat menyinggung dan melukai hati. 


    Tak hanya itu, juga bertujuan mengingatkan untuk menjauhi tindakan fisik seperti menendang, mencubit, memukul, baik di dalam maupun di luar sekolah.


    Untuk itu, Polsek Gianyar terus berupaya melakukan pencegahan dengan rutin dan gencar memberikan edukasi dan penyuluhan kepada para pelajar dari mulai tingkat SD, SMP hingga SMA untuk mencegah aksi Bullying atau perundungandi lingkungan sekolah.***

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini